Mengenal 4 Tipe kepribadian Manusia Menurut Psikologi – Woww ternyata kita bisa lho melihat kepribadian seseorang secara psikologi dari cara bicaranya, cara berjalannya dan juga dari musik kesukaannya. Pasti kita sering mendengar bahwa ada orang yang sifatnya periang, kalau lagi berbicara suka asal ceplas ceplos, ada yang melow, ada yang so kuat ga butuh temen dan lain sebagainya.
Nah pada pembahasan kali ini, saya akan sedikit berbagi pengetahuan kepada sahabat semua tentang cara memahami karakter dan kepribadian manusia. Untuk lebih jelasnya, mari kita simak berikut ini.
Tipe kepribadian Manusia Menurut Psikologi
Secara umum tipe kepribadian manusia itu ada empat macam, diantaranya yaitu : koleris, sanguinis, melankolis dan phlegmatis.
Koleris
Dari cara berbicara: Taktis.
Pembahasan yang dibicarakannya biasanya bersifat aktual, terkini dan dalam bahasanya lebih menekankan kata “aku“. Dia selalu ingin berdebat dan tidak mau kalah dalam perdebatannya.
Dari cara berjalan: Cepat.
Cara jalannya tidak lambat, selalu cepat. Memiliki karakter bahwa waktu adalah segalanya dan sangat penting serta berharga. Badannya tegap, tegak dan pandangan matanya menatap kedepan.
Musik yang disukai:
Biasanya yang keras seperti rock, classic atau jazz, heavy metal dll.
Koleris sangat dikenal sebagai “kepribadian yang kuat, mudah mengontrol dan impulsif“. Secara garis besar korelis mencerminkan seorang yang memiliki keinginan dan kepribadian yang sangat kuat. Dan secara khusus, koleris itu digambarkan sebagai orang yang suka mengarahkan, suka memimpin, suka tantangan, tegas, disiplin, spontanitas, berkomitmen tinggi dan keras. Namun koleris pun memiliki kelemahan yaitu egois dan otoriter serta diktator jika dalam keadaan tertentu yang sangat ekstrim.
Sanguinis
Dari cara berbicara: Ramai.
Orang yang memiliki sifat ini biasanya kalau berbicara sangat ramai, bisa dengan cara menceritakan tentang pribadinya sendiri maupun menceritakan tentang orang lain. Walaupun terkadang yang diceritakannya tidak terlalu penting bahkan sering diulang-ulang. Mereka sering ceplas ceplos kalau berbicara dengan siapapun tanpa mempedulikan hati orang lain dan tidak ada yang mereka tutup-tutupi.
Dari cara berjalan: Tebar pesona.
Dari cara berjalanpun orang yang berkepribadian sanguinis seperti tebar pesona, mencari perhatian, tapi jalannya biasa saja hanya uniknya mereka tidak melewatkan sedikitpun dari apa yang dia lihat disekelilingnya yang membuatnya menarik.
Musik yang disukai:
Biasanya yang sifatnya ramai seperti lagu-lagu yang memberikan semangat, bisa berupa lagu hip hop, jazz, lagu percintaan, lagu yang berisi kebahagiaan, kesuksesan dll.
Sanguinis terkenal dengan kepribadian yang populer, suka berbicara dan ekspresif. Mereka sangat menyukai pujian, dan sebaiknya jika ingin menegur atau menyalahkannya, terlebih dulu untuk memberikan pujian baru ungkapkan kekurangan atau kesalahan-kesalahannya.
Sanguinis secara garis besar mencerminkan pribadi yang humoris dan suka bercanda. Mereka sangat periang, gaul, suka berbicara, selalu ceria dan easy going. Namun kelemahan dari sanguinis ini ialah pelupa, sifat yang kekanak-kanakan, berantakan, tidak rajin, masa bodo, tetrkadang orang ini berbicara banyak yang tidak terlalu penting dan tertawa yang tak henti-hentinya.
Melankolis
Dari cara berbicara: Penuh penghayatan.
Orang yang melankolis biasanya kalau berbicara suka dihayati dan suka menyimpan perkataan orang lain didalam hatinya. Mereka cenderung berkata “kita” dalam setiap perkataannya. Mereka bisa menyaring perkataan yang seharusnya tidak diucapkan, bersifat privasi atau pribadi dan sangat memperhatikan perkataan orang lain terutama yang bisa menyakiti hatinya.
Dari cara berjalan: Menunduk.
Survei membuktikan, orang yang berkepribadian melankolis kebanyakan berjalan dengan menundukkan kepalanya. Orang melankolis ini lebih dominan dengan perasaan. Mereka bermain perasaan dalam hal apapun dan sangat sensitif.
Musik yang disukai :
Tentu jenis musik yang melow, lagunya slow, dan biasanya lagu-lagu melayu mereka suka.
Melankolis secara garis besar mencerminkan kepribadian yang lebih dominan perasaan. Sangat sensitif hatinya, cingeng atau suka menangis, romantis, ulet, lebih berhati-hati dalam berteman, mau mendengarkan keluhan orang lain. Mereka juga salah satu orang yang sangat perfeksionis dan idealis, karena mereka memiliki sifat tekun, rajin, rapi, teliti, teratur sehingga cenderung perfeksionis dan menyukai kesunyian atau tidak suka dengan keramaian.
Kelemahan melankolis diantaranya mudah menangis tanpa sebab, suka tiba-tiba murung, melihat masalah dari sisi negatif sehingga mudah tertekan, tidak bisa bekerja atau melakukan sesuatu jika lingkungannya kotor dan tidak bisa bekerja ditempat ramai, sehingga mereka lebih menyukai bekerja dibelakang layar.
Melankolis ini terkenal sebagai tipe kepribadian yang sempurna. Mereka melakukan pekerjaan secara kronologis, teratur dan sempurna.
Phlegmatis
Dari cara berbicara: Pendiam.
Phlegmatis memang cenderung pendiam. Jika ada suatu pembicaraan yang melibatkan banyak orang, mereka memilih diam dan hanya mengikuti apa yang dikatakan oleh orang lain. Atau mereka hanya berbicara dibelakang bersama teman yang lainnya. Mereka lebih cenderung menjadi pendengar setia dan mudah terbawa.
Dari cara berjalan: Pelan tapi pasti.
Memang tatapan matanya kedepan namun seperti kosong pikirannya. Pembawaan mereka sangat tenang. Phlegmatis terkenal dengan kepribadian yang tenang dan damai. Mereka sangat santai dalam menghadapi apapun dan cinta kedamaian.
Musik yang disukai :
Mengikuti arusnya, semua genre musik mereka sukai.
Phlegmatis juga memiliki kelemahan yakni cenderung suka menunda-nunda pekerjaan, kurang antusias pada hal-hal baru, lebih menyukai peran sebagai penonton daripada pemain, jarang berbicara atau pendiam.
Secara garis besar kepribadian phlegmatis mencerminkan orang yag santai, kalem dan damai. Mereka sangat pendiam, baik hati, penurut, suka jadi penengah saat ada yang bermasalah atau bermusuhan, tidak sombong, cuek dan tidak mudah marah dan tersinggung.
Nah sahabat semua sudah bisa membaca karakter kepribadian masing-masing kan? Memang tidak semuanya cocok, tapi biasanya ada beberapa kemiripan atau kesamaan. Semoga artikel tentang Mengenal 4 Tipe kepribadian Manusia Menurut Psikologi, dapat bermanfaat ya buat kalian semua. Sekian terimakasih 🙂